Paradigma Penelitian Kualitatif: Kuliah Tamu Prodi PIAUD
Posted by Novita Ashari on September 29, 2023
Dosen Fakultas Psikologi UNM Ibu Wilda Ansar, M.Si., menjadi narasumber dalam Kuliah Tamu dengan tema "Paradigma Penelitian Kualitatif". Kegiatan ini dilaksanakan secara blanded learning di Fakultas Tarbiyah pada tanggal 29 September 2023. Tujuan dilaksanakannya kegiatan ini untuk menambah kognisi mahasiswa terkait penelitian kualitatif untuk tugas akhir. Sehingga peserta dalam penelitian ini adalah mahasiswa yang tekah dan sedang mengampuh mata kuliah Metodologi Penelitian Kualitatif Kualitatif PIAUD.
Dalam pemaparannya, Ibu Wilda Ansar, M.Si., menyatakan bahwa penelitian kualitatif adalah penelitian deskriptif yang akan dikatakan berhasil jika datanya sudah jenuh dan sudah dapat ditarik benang merahnya. "Riset kualitatif menekankan pemahaman yang mendalam yang dapat mengembangkan kemampuan analisis yang lebih mendalam", ibuhnya.
Ketua Prodi PIAUD, Ibu Novita Ashari, M.Pd. sangat mengapresiasi kegiatan ini. Ia menyatakan bahwa materi yang disampaikan sangat menarik, mengingat banyak mahasiswa yang berminat melakukan penelitian kualitatif untuk tugas akhirnya.