Pembelajaran di Lembaga PAUD Pasca Pandemi

Posted by Novita Ashari on April 07, 2022

Bapak Nur Alim Amri, M.Pd., dosen Universitas Muhammadiyah (UNISMUH) Makassar menjadi narasumber Kuliah Tamu di Prodi PIAUD IAIN Parepare. Topik yang dibahas adalah "Pembelajaran di Lembaga PAUD Pasca Pandemi". Kegiatan ini dilaksanakan secara blanded learning pada tanggal 7 April 2022 di gedung Fakultas Tarbiyah.

Pandemi Covid adalah penyebaran penyakit baru yang mengubah aktivitas di seluruh dunia, termasuk aktivitas dalam proses pembelajaran. Perubahan aktivitas ini tidak hanya terjadi di perguruan tinggi, namun terjadi juga pada tingkat Lembaga PAUD. Bapak Nur Alim Amri menjelaskan bahwa strategi guru dalam pelaksanaan tatap muka pasca pandemi adalah melakukan inovasi dalam pembelajaran, menjaga komunikasi yang intensif dengan orang tua dan guru dituntut untuk memiliki skill sebagai fasilitator dalam proses kegiatan belajar.


Peserta dalam kegiatan ini adalah mahasiswa Prodi PIAUD semester empat. Tujuan dilaksankannya kegiatan ini agar mahasiswa bisa lebih kretaif dan inovatif dalam praktek pembelajaran di Lembaga PAUD pasca pandemi. Ibu Tadzkirah, M.Pd. selaku pengampuh mata kuliah Kurikulum AUD menjelaskan bahwa pandemi memberikan banyak kesempatan anak di rumah yang menjadikannya lebih lam bergaul dengan gadget, disinilah tantangan guru untuk menarik kembali perhatian anak dan menciptakan pembelajaran yang lebih baik.